You need to enable javaScript to run this app.

MENELADANI AKHLAK RASULULLAH SAW MELALUI PERINGATAN ISRA’ MI’RAJ DI SD ZAINUL HASAN GENGGONG

  • Rabu, 21 Januari 2026
  • Admin SD Zaha
  • 0 komentar
MENELADANI AKHLAK RASULULLAH SAW MELALUI PERINGATAN ISRA’ MI’RAJ DI SD ZAINUL HASAN GENGGONG

Pada hari Minggu, 18 Januari 2026, SD Zainul Hasan Genggong melaksanakan kegiatan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW sebagai upaya meningkatkan keimanan, ketakwaan, serta kecintaan kepada Rasulullah SAW. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh santri, dewan guru, dan warga sekolah dengan penuh khidmat.

Acara diawali dengan lantunan hadrah yang dibawakan oleh santri SD Zaha, menciptakan suasana religius dan penuh semangat. Selanjutnya, Ustadz Riyan membacakan ayat suci Al-Qur’an sebagai pengingat akan pentingnya iman dan takwa dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan Kepala Sekolah, yang menyampaikan pesan moral serta hikmah dari peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Setelah itu, Ustadz Mukhtar menyampaikan mauidhoh hasanah yang inspiratif dan penuh makna, kemudian ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustadz Samsul dengan suasana yang khusyuk.

Selain rangkaian acara utama, peringatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan pidato dari siswa kelas IV, puisi berbahasa Inggris, serta menyanyikan lagu Isra’ Mi’raj oleh siswa kelas VI. Penampilan tersebut menunjukkan kreativitas dan semangat para santri dalam mengekspresikan rasa syukur dan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW.

Melalui kegiatan ini, diharapkan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW dapat menjadi momentum bagi seluruh warga sekolah untuk terus meningkatkan iman dan takwa, serta meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

AHMAD MUZAMMIL, M.Pd.I

- Kepala Sekolah -

Assalamu’alaikum Wr. Wb   Selamat datang di website resmi SD Zainul Hasan Genggong-Probolinggo Puji dan syukur kami haturkan ke hadirat…

Berlangganan
Banner